DWP UPBU H. Asan Sampit Gelar Olahraga Bersama: Jalan Santai dan Senam Pagi

Sampit, 29 Juni 2025 — Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor UPBU Kelas II H. Asan Sampit menggelar kegiatan olahraga bersama pada Minggu pagi, 29 Juni 2025. Kegiatan ini menjadi salah satu upaya untuk menjaga kebugaran tubuh sekaligus mempererat tali silaturahmi antaranggota.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan jalan kaki santai mengelilingi lintasan Stadion 29 November Sampit. Dengan penuh semangat, seluruh anggota menikmati suasana pagi yang cerah dan penuh keakraban.

Setelah itu, rombongan melanjutkan olahraga dengan mengikuti senam bersama di Taman Kota Sampit. Gerakan energik dan musik yang semangat membuat suasana menjadi semakin hidup dan menyenangkan.

Melalui kegiatan ini, DWP UPBU H. Asan Sampit berharap dapat terus mendorong pola hidup sehat sekaligus mempererat kekompakan antaranggota.

Kegiatan diakhiri dengan foto bersama dan obrolan santai sebelum kembali ke rumah masing-masing.

Tinggalkan komentar