Diskusi Bersama Bupati Kotawaringin Timur: Dorong Pengembangan Bandara H. Asan Sampit

Sampit – Komitmen untuk terus mengembangkan Bandara H. Asan Sampit kembali diperkuat melalui diskusi antara Kepala Kantor UPBU Kelas II H. Asan, Abdul Haris, bersama Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor, didampingi Kepala AirNav Indonesia Cabang Pembantu Sampit, Agusran, dan Camat Baamang, Sufiansyah, pada Rabu, 25 Juni 2025.

Diskusi ini berlangsung di ruang lounge keberangkatan Bandara H. Asan Sampit, beberapa saat sebelum agenda penyambutan jamaah haji tiba. Berbagai isu strategis dibahas, antara lain:

  • Pemindahan gedung PKP-PK ke lokasi yang sesuai dengan master plan untuk mendukung operasi keselamatan penerbangan.
  • Perluasan apron, guna meningkatkan kapasitas parkir pesawat yang semakin dibutuhkan seiring dengan peningkatan trafik penerbangan.
  • Rencana perpanjangan landasan (runway), untuk mendukung operasional pesawat berbadan lebih besar dan meningkatkan aspek keselamatan penerbangan.

Diskusi ini menjadi bagian dari komitmen bersama antara pengelola bandara, pemerintah daerah, dan stakeholder penerbangan untuk terus mendorong kemajuan infrastruktur transportasi udara di Kabupaten Kotawaringin Timur.

Dengan dukungan penuh dari Bupati dan seluruh pihak terkait, diharapkan rencana pengembangan Bandara H. Asan dapat segera terealisasi demi menunjang pertumbuhan ekonomi dan konektivitas wilayah.

Tinggalkan komentar