Sampit – Dalam rangka menyambut kedatangan Jemaah Haji Kabupaten Kotawaringin Timur Tahun 2025 Kloter 6 BDJ, Kepala Kantor UPBU Kelas II H. Asan Sampit, Abdul Haris, memimpin langsung rapat koordinasi lanjutan bersama para pemangku kepentingan di Ruang Rapat Kantor Operasional Bandara H. Asan, Kamis (19/6).
Rapat ini membahas berbagai hal teknis, keamanan, serta pengaturan logistik dan protokol penyambutan jemaah haji, yang rencananya akan disambut langsung oleh Bupati Kotawaringin Timur, Bapak Halikinnor, di area kedatangan bandara.
Beberapa poin penting yang ditekankan dalam rapat antara lain:
- Regulasi pengelolaan mobilitas orang dalam kawasan bandara sesuai ketentuan keselamatan dan keamanan penerbangan;
- Kewajiban penggunaan rompi keselamatan bagi pihak yang berada di sisi udara, mengacu pada ketentuan ICAO Annex 14 dan 17;
- Pembatasan membawa benda/barang tertentu, serta pengawasan ketat di area ruang tunggu dan sisi udara;
- Larangan pengambilan gambar atau video di sisi udara berdasarkan Surat Edaran Dirjen Perhubungan Udara Nomor 6 Tahun 2025;
- Rencana akses pintu masuk dan keluar bagi peserta penjemputan melalui pintu kedatangan;
- Penempatan para tamu VVIP dan wartawan resmi, agar tidak mengganggu operasional penerbangan;
- Penyesuaian dengan layout Daerah Keamanan Bandara yang meliputi sisi darat, daerah keamanan terbatas, daerah steril, dan sisi udara.
Melalui koordinasi yang matang, kegiatan penjemputan jemaah haji diharapkan dapat berlangsung lancar, tertib, dan tetap mengutamakan keselamatan penerbangan serta kenyamanan pengguna jasa bandara.