Update Penerbangan Perdana Sampit – Semarang: 9 November 2024, Tiket Sudah Tersedia!

Kabar baik untuk masyarakat Kotawaringin Timur, khususnya para penumpang setia Bandara H. Asan Sampit. Maskapai NAM Air akan segera memulai penerbangan perdana rute baru Sampit – Semarang pada 9 November 2024. Penerbangan ini merupakan langkah besar dalam meningkatkan konektivitas wilayah Kotawaringin Timur dengan Jawa Tengah, memudahkan mobilitas masyarakat untuk berbagai kebutuhan, baik perjalanan bisnis, wisata, maupun keluarga.

Jadwal penerbangan Sampit – Semarang akan dilakukan tiga kali dalam seminggu pada hari Selasa, Kamis, dan Sabtu. Pesawat yang digunakan adalah Boeing 737-500 dengan kapasitas 120 penumpang.

Mulai hari ini, tiket untuk penerbangan perdana dan seterusnya sudah bisa dibeli melalui:

  • Agen tiket resmi
  • Platform online tiket seperti Traveloka, Tiket.com, dan lainnya

Rute penerbangan baru ini diharapkan bisa memberikan kemudahan bagi masyarakat Kotawaringin Timur yang hendak bepergian ke Semarang dan sekitarnya.

Tetap pantau situs web dan media sosial kami untuk informasi lebih lanjut terkait jadwal penerbangan dan layanan lainnya di Bandara H. Asan Sampit.

Bandara H. Asan Sampit – Melayani dengan Sepenuh Hati!

#PenerbanganPerdana #SampitSemarang #NAMAir #BandaraHASampit #TravelTime #FlyWithUs

Tinggalkan komentar